Tentang blog aku

Blog ini aku buat untuk arsipku sendiri. Karena Aku sehari-hari sering bingung untuk masak apa hari ini.Dan juga arsip aku yang sudah mencoba resep-resep baru dari browsing resep masakan dari teman-teman

Jumat, 29 Agustus 2014

Bolu Kukus Ketan Putih




Kebayang makan bolu kukus ketan hitam, ngacak-ngacak dapur ternyata tidak ada persediaan tepung ketan hitam. Yang ada hanya tepung ketan putih. Yaaahhh... apa boleh buat, masih kepingin makan bolu kukus ketan tapi yang putih saja lah.... Untuk toppingnya aku tabur dengan coklat batang (heheheheh... ngambil  persediaan coklat anak-anak di kulkas). Tapi sumpah... sueeer kuenya lembuuuuttt banget....


Bahan :

Tepung ketan putih 150 gr
Telur ayam 4 butir
Gula pasir 150 gr
SP 1/2 sdt
Minyak goreng 100  ml
Pasta pandan 3 tetes 
Coklat chip atau kismis secukupnya untuk taburan


Cara membuat :

Kocok telur gula pasir dan SP hingga mengembang dan berwarna pucat.
Masukkan secara bergantian tepung ketan dan minyak goreng. Aduk perlahan hingga tercampur rata.
Panaskan panci pengkukus, siapkan loyang berbentuk kotak, oles dengan minyak. Tuang Adonan ke dalam loyang, tabur atasnya dengan coklat chip atau kismi9s. Kukus selama 15 menit



Rabu, 20 Agustus 2014

Bolu Kukus Gula Merah (mekar tanpa telur)




Bolu Kukus Gula Merah... praktis membuatnya. Bahan-bahannya juga standar pasti persediaan di rumah selalu ada. Bolu kukus ini tidak memerlukan waktu yang banyak untuk membuatnya, bila ada tamu mendadak , cemplang-cemplung langsung jadi deh.... 

Bahan : 
  1. Tepung terigu 250 gr
  2. Gula merah 250 gr (kalau menurut aku terlalu manis, disini aku meenggunakan 200 gr saja)
  3. Baking powder 1 sdt
  4. Minyak goreng 100 ml
  5. Air 200ml

Cara Membuat :
  1. Larutkan gula merah dan air dalam panci dengan api kecil. Dinginkan 
  2. Campur larutan gula merah yang sudah dingin dengan tepung terigu dan baking powder aduk rata dengan whisker. Lalu masukkan minyak goreng, aduk rata.
  3. Tuang adonanke dalam paper cup yang ditata di atas cetakan bolu kukus, isikan 3/4 bagian
  4. Panaskan panci pengkukus dan tutup panci dengan serbet
  5. Kukus selama 15 menit dengan api besar
  6. Atur dan tata cetakan jangan terlalu dekat dan penuh agar uap air rata sehingga bolu mekar dengan sempurna

Minggu, 17 Agustus 2014

Tumis Sayur Campur Bumbu Terasi




Bongkar kulkas ada kacang panjang dan toge. Kepingin tumis sayuran seperti menu di wateg. Tambah terasi, hasil tumisan menjadi harum mengundang untuk segera disantap. Hhhhmmm...... dengan nasi hangat ditambah kerupuk pasti cocok banget.

Bahan :
  1. Tahu bandung 1 buah
  2. Kacang panjang 1 ikat
  3. Toge 50 gr
  4. Cabe rawit 5 buah
  5. Bawang merah 4 siung
  6. Bawang putih 3 siung
  7. Terasi bakar 1/3 sendok teh
  8. Saus tiram 1sendok makan
  9. Garam 1/2 sdt
  10. Gula merah 1/2 sdt
  11. Minyak untuk menumis

Cara membuat : 
  1. Potong kotak tahu bandung lalu goreng sebentar, sisihkan. Iris bawang merah dan b awang putih. Potong kacang panjang sesuai selera, cuci bersih toge
  2. Tumis bawang merah bawang putih dan cabe rawit hingga harum. Masukkan kacang panjang yang sudah dipotong tambah sedikit air
  3. Masukkan saus tiram, garam, terasi dan gula merah. Masak hingga kacang panjang layu, kemudian terakhir masukkan toge, aduk dan masak sebentar hingga air terserap
  4. Hidangkan






Rabu, 06 Agustus 2014

Sambel Terong Bumbu Kencur




Menu makanan sederhana. Tidak repot pula untuk memasak dan mengolahnya. Sambel Terong Bumbu Kencur, kebetulan yang namanya terong aku paling suka dan yang berbau pedas menambah selera makanku. Ditambah lagi lalap daun ginseng. Yang kebetulan menanam sendiri dan sudah lebat daunnya. Tinggal dipetik langsung olah....

Bahan :
  1. Terong ungu atau hijau 2 buah
  2. Cabe rawit 3 buah
  3. Bawang putih 1 siung
  4. Garam seujung sendok
  5. Gula pasir seujung sendok
  6. Kencur 5 cm

Cara Membuat :
  1. Terong belah 2 atau potong sesuai selera
  2. Oven hingga terong layu
  3. Buat sambelnya : uleg dan haluskan cabe rawit garam gula pasir bawang putih dan kencur
  4. Ambil terong yang sudah layu lalu tekan dan penyetkan ke dalam sambalnya
  5. Sajikan dengan nasi hangat dan lalap daun ginseng




Senin, 04 Agustus 2014

Es Kelapa Jeruk



Es Kelapa Muda di modifikasi dengan perasan jeruk... Hhhmmm seger nikmat ...

Bahan  :
  1. Kelapa Muda 1 buah, kerok dan ambil daging kelapanya
  2. Sirup sanquick 50ml
  3. Air matang 1 liter
  4. Gula pasir 50 ml
  5. Jeruk medan/sunkist 5 buah peras ambil sarinya 
  6. Es batu secukupnya

Cara Membuat :
  1. Campur syrup sunquick dengan air dan gula, aduk hingga gula larut
  2. Peras jeruk dan ambil airnya
  3. Kerok kelapa muda, air kelapa campurkan dengan perasan jeruk dan syrup sunquick
  4. Campur semua bahan jadi satu, tambahkan air dan es batu
  5. Sajikan


Balado Terong




Salah satu makanan kegemaranku, BALADO TERONG

Bahan :

  1. Terong ungu ukuran sedang 2 buah
  2. Bawang merah 4 siung
  3. Bawang putih 3 siung
  4. Cabe merah kerting 8 buah
  5. Garam 1/2 sdt 
  6. Gula pasir secukupnya
  7. Daun jeruk
  8. Minyak untuk menumis


Cara Membuat :

  1. Potong terong sesuai selera
  2. Goreng terong hingga layu
  3. Uleg/haluskan : bawang merah, bawang putih, cabe dan garam
  4. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan terong dan daun jeruk  
  5. Tambahkan sedikit ait dan gula pasir, aduk hingga rata
  6. Masak hingga air terhisap
  7. Sajikan