Tentang blog aku

Blog ini aku buat untuk arsipku sendiri. Karena Aku sehari-hari sering bingung untuk masak apa hari ini.Dan juga arsip aku yang sudah mencoba resep-resep baru dari browsing resep masakan dari teman-teman

Selasa, 15 Juli 2014

Kastengels *tanpa telur



Lebaran sudah dekat, kali ini bikin kue untuk isi stoples. Kue kering yang wajib ada Kastengels. Kastengels ini tidak menggunakan telur, Hasilnya juga oke lho...

Bahan :
  1. Margarin 250 gr
  2. Roombutter 100 gr
  3. Keju cheddar 100 gr
  4. Keju apel 100 gr
  5. Terigu 250 gr
  6. Garam 1/4 sdt
  7. Baking soda 1/4 sdt
  8. Maezena 50 gr

Cara membuat :
  1. Parut keju apel dan keju cheddar. Sisihkan. Ayak terigu dan baking soda.
  2. Kocok mwntega hingga mengembang, kemudian masukkan parutan keju dan aduk rata.
  3. Masukkan tepung terigu uleni kemudian cetak bentuk jari memanjang.
  4. Oles adonan dengan kuning telur lalu taburi dengan parutan keju.
  5. Bakar/oven hingga kecoklatan dan matang



0 komentar:

Posting Komentar