Tentang blog aku

Blog ini aku buat untuk arsipku sendiri. Karena Aku sehari-hari sering bingung untuk masak apa hari ini.Dan juga arsip aku yang sudah mencoba resep-resep baru dari browsing resep masakan dari teman-teman

Jumat, 02 Mei 2014

Nasi Kebuli







Nasi Kebuli.... Identik dengan yang berbau kambing, padahal bisa juga pake daging ayam atau sapi. Yang aku buat ini daging sapi. Nasi Kebuli berasal dari timur tengah. Racikan bumbu rempah-rempahnya macem2. Hehehe... aku gak tau namanya. Aku bisa buat nasi kebuli ini karena beli bumbu racikan. Tinggal menambahkan bawang merah bawang putih jahe. Praktis. Alhamdulillah bisa nemu bumbu racikan kebuli ini di daerah tanah abang, yang membuat asli keturunan Arab. Hhhhmmmm mencium bumbunya aja udah harum banget. Bentuk bumbu ini adalah bubuk kering.




Bahan:
  1. 1 liter beras
  2. 1 bungkus bumbu kebuli
  3. Jahe 1 ruas ibu jari
  4. Bawang merah 5 siung
  5. Bawang putih 3 siung
  6. Bawang bombay
  7. Tomat
  8. Daging sapi 1/2 kg
  9. Minyak samin (bila perlu)

Pelengkap:
  1.  Bawang goreng
  2. Acar
  3. Kerupuk
  4. Lauknya telur dadar/telur asin/telur pindang atau ayam goreng


Cara Membuat:
  1. Rebus daging sampai empuk, potong dadu
  2. Sisakan air kaldunya kurang lebih 1 liter
  3. Cuci bersih beras
  4. Bawang merah bawang putih jahe dan tomat diuleg
  5. Bawang bombay iris sebesar korek api
  6. Tumis bawang bombay sampai harum, lalu masukkan bumbu halus tumis sampai bumbu setengah kering
  7. Masukkan bubuk bumbu kebuli, lalu masukkan potongan daging sapinya
  8. Aduk sampai rata tuang air kaldu ke dalam tumisan tadi
  9. Tunggu sampai mendidih matikan
  10. Masak nasi dengan cara membuat aronan nasi
  11. Lalu masak/ kukus kembali dalam dandang selama 30 menit
  12. Matang sajikan 


0 komentar:

Posting Komentar