Tentang blog aku

Blog ini aku buat untuk arsipku sendiri. Karena Aku sehari-hari sering bingung untuk masak apa hari ini.Dan juga arsip aku yang sudah mencoba resep-resep baru dari browsing resep masakan dari teman-teman

Jumat, 25 April 2014

Dendeng Empal


Dendeng Empal... Dulu waktu masih kecil aku paling seneng kalau ibuku masak dendeng empal ini. Yang suka aku comotin itu bumbunya, karena manis dan gurih. Dan sekarang gantian , anakku sering nyomotin bumbunya kalau aku masak dendeng empal ini. Hehehe... hukum karma....


Bahan :
  1. Daging 1/2 kg
  2. Air 1 liter untuk merebus daging. Dan biasanya kaldu dari merebus daging ini aku buat untu sop
  3. Bawang merah 2 siung
  4. Bawang putih 3 siung
  5. Ketumbar 1 sendok makan
  6. Garam 1 ujung sendok teh
  7. Gula pasir 1/2 sendok teh
  8. Gula merah sisir 1 sendok makan
  9. Kemiri 3 butir

Cara membuat :
  1. Rebus daging sampai empuk
  2. Potong dan iris tipis. lalu pukul-pukul supaya tipis dan nanti digoreng menjadi garing
  3. Haluskan/uleg bawang merah, bawang putih, ketumbar, garam gula pasir, dan gula merah
  4. Beri air matang 3 sendok makan
  5. Lalu campurkan ke dalam daging yang sudah diiris tpis tadi, diamkan selama 15 menit agar bumbu meresap
  6. Goreng satu persatu dengan api kecil (hati-hati mudah gosong dan lengket karena manis)
  7. Goreng sampai agak kecoklatan gelap (jangan sampai gosong)
  8. Sajikan


0 komentar:

Posting Komentar